PENGADILAN NEGERI KALABAHI MENGIKUTI WISUDA PURNABAKTI KETUA PENGADILAN TINGGI BENGKULU DAN KETUA PENGADILAN TINGGI TANJUNG KARANG SECARA VIRTUAL
Rabu, 31 Mei 2023 –Pengadilan Negeri Kalabahi mengikuti Kegiatan Wisuda Purnabakti Pramodana Kumara Kusumah Atmadja, S.H., M.Hum., Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu dan Drs. Mochamad Djoko, SH., M.Hum., Ketua Pengadilan Tinggi Tanjung Karang secara virtual.
Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Pimpinan Pengadilan Negeri Kalabahi dan diikuti oleh Ketua, Sekretaris dan Panitera Pengadilan Negeri Kalabahi. Acara dimulai pada pukul 10.00 WIB dan dipimpin langsung oleh YM. Bapak Ketua Mahkamah Agung.
Pimpinan dan Keluarga Besar Pengadilan Negeri Kalabahi mengucapkan selamat memasuki masa Purnabakti bagi Ketua Pengadilan Tinggi Bengkulu dan Tanjung Karang, terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang diberikan selama ini. Semoga selalu diberikan kesehatan dan keberkahan. Aamiin. (RF)
LEPAS KETUA PT TANJUNGKARANG DAN KETUA PT BENGKULU, KMA UNGKAP PURNABAKTI MENGAJARKAN ARTI SEBUAH PENGABDIAN Selanjutnya
Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 Sebelumnya