Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kupang F.Willem Saija, Kamis 26 Nopember 2020 bertempat di Ruang Ketua Pengadilan Tinggi Kupang, menerima kunjungan Direktur PLN Kupang Heru Purwoko dengan stakeholder layanan PLN Kupang
![]() |
![]() |
Adapun kunjungan tersebut dimaksudkan sebagai silaturahmi dengan salah satu stakeholder PLN Kupang. Menurut Heru, PT. PLN mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Pengadilan Tinggi dan Satuan Kerja Pengadilan Negeri yang berada dibawahnya atas penggunaan jasa layanan PLN selama ini dan sebagai stakeholder yang membayar tepat waktu.
Sebagai bentuk apresiasi Direktur dan jajarannya menyerahkan Plakat Apresiasi kepada Pengadilan Tinggi Kupang yang diterima oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kupang.
Sementara itu Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kupang menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan ini, dan berharap kedepan Pengadilan Tinggi Kupang dan PLN. Bisa menjalin kerjasama yang lebih baik.
Dalam kunjungan tersebut Senior Manejer ditemani oleh Otiswan Maromon, God. H.Letik, dan Blasius Gani sedangkan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Kupang ditemani oleh Panitera dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Kupang.
KMA Hadiri MUSREMBANGNAS 2021 Secara Virtual Selanjutnya